Warga yang Menonton Kebakaran di Tambora Sebabkan Kerumunan, Langgar Prokes?

  • Bagikan
Foto: Twitter @TMCPoldaMetro

JAKARTA – Musibah kebakaran terjadi di Jalan Kali Anyar 3, RW 08, Kelurahan Kali Anyar, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat pada Senin (31/1/2022).

Tak ayal, kebakaran yang terjadi pada pagi hari tersebut menjadi tontonan warga serta lokasi kejadian langsung menjadi tempat kerumunan.

Terlihat puluhan warga berkumpul di sekitar lokasi hanya untuk sekedar melihat peristiwa kebakaran tersebut. Ironisnya, banyak di antara warga yang mengabaikan protokol kesehatan, seperti mengenakan masker dan jaga jarak.

Foto: Twitter @TMCPoldaMetro

Walaupun di lokasi tampak sejumlah Satgas dari kepolisian, kerumunan warga tetap tidak bisa dibubarkan.

Saat dikonfirmasi wartawan, Kasie Operasi Gulkarmat Jakarta Barat Sjukri Bahanan mengatakan bahwa kebakaran dilaporkan terjadi pada pukul 07.04 WIB.

BACA JUGA :  YLBHK-DKI Gelar Turnamen Billiard di HUT Kemerdekaan RI ke- 79

Guna memadamkan kebakaran pihaknya mengerahkan sebanyak 25 unit mobil Damkar yang diisi sebanyak 125 personel. Sampai dengan saat ini pihaknya belum dapat memastikan penyebab awal kebakaran. *(John)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights