Terjerat Kabel Menjuntai, Driver Ojol Tewas di Jakbar

  • Bagikan
Foto: ilustrasi

JAKARTA – Seorang pengendara ojek online atau ojol bernama Vadim (38) tewas setelah terjerat kabel menjuntai di Jalan Brigjen Katamso, Palmerah, Jakarta Barat pada Jumat (28/7/2023) malam.

Peristiwa tersebut sempat viral di media sosial. Saat itu korban tengah melintas Jalan Brigjen Katamso, Palmerah, Jakarta Barat sekitar pukul 23.00 WIB. Saat tiba di lokasi, korban tak melihat kabel yang melintang di tengah jalan.

“Pada saat anggota ke TKP, cek TKP, korban masih ada di TKP masih dalam keadaan hidup. Saat dievakuasi ke rumah sakit juga masih dalam keadaan hidup. Saat perawatan di rumah sakit itu korban tewas,” kata Kanit Gakkum Polres Metro Jakarta Barat AKP Agus Suwito, Kamis (3/8/2023) malam.

BACA JUGA :  Rumah Pamannya Digruduk Ratusan Orang, Wanda Hamidah Lapor Polisi

Korban terjerat dan motor yang dikendarainya hilang kendali hingga terperosok dan menabrak trotoar. Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Pelni. Namun nyawanya tak tertolong dan meninggal dunia.

Korban mengalami luka jeratan di leher dan luka di bagian kepala.

“Korban mengalami luka di bagian kepala. Pada saat itu ke TKP anggota saya langsung membawa, membantu korban, dan mengevakuasi ke Rumah Sakit Pelni,” katanya. 

Atas kejadian tersebut, sejumlah pengendara roda dua mengaku was-was dengan banyaknya kabel yang menjuntai di sejumlah ruas jalan di Jakarta.

Wahyudin, seorang pengemudi ojol mengaku was-was bila bermotor pada malam hari lantaran banyaknya kabel yang menjuntai. Wahyudin berharap kabel yang saat ini dirubah melalui jalur bawah tanah agar tak mengganggu pengendara yang melintas.

BACA JUGA :  Jelang HUT Jakarta, Aparatur Pemkot Jakpus Ziarah ke Makam MH Thamrin di TPU Karet Bivak

“Seharusnya (kabel) melalui tanah saja. Jadi tidak mengganggu perjalanan orang lain dan tidak membahayakan orang lain,” ujar Wahyudin.

Sehari setelah peristiwa tersebut, Dinas Bina Marga DKI Jakarta mulai merapikan kabel-kabel yang semrawut agar tak lagi terjuntai dan melintang di sepanjang jalan Jalan Brigjen Katamso hingga Jalan KS Tubun, Palmerah, Jakarta Barat.

Penulis: RedEditor: Renoto Sirengga
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights