Tahapan Pembiasaan MBG Capai 90 Persen, Kepala Sekolah Tunggu Juknis Pelaksanaan

  • Bagikan
Pelaksanaan MBG di SDN Selapajang Jaya 1, Neglasari, Selasa (19/11).

Tangerang- Pembiasaan Program Uji Coba Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dilaksanakan di Kota Tangerang terus menunjukkan progres positif dan telah mencapai 90 persen dari target tahapan pembiasan. Di mana hari ini tahapan pembiasaan MBG sudah dilaksanakan di 105 sekolah dari target 113 sekolah, dan sasaran 77.422 siswa. 

Hal tersebut disampaikan, Kepala Bidang (Kabid)  Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Helmiati. Menurutnya, pelaksanaan program MBG hari ini berjalan lancar meski masih ada beberapa kendala yang perlu dievaluasi, terutama terkait waktu pelaksanaan.  

“Alhamdulillah, MBG hari ini lancar, sampai saat ini kita sudah masuk bulan ke empat akhir, ini minggu kedua, mau minggu ketiga, minggu depannya sudah selesai, dan saat ini sudah mencapai 90 persen,” ujar Kabid SD saat meninjau pelaksanaan MBG di SDN Selapajang Jaya 1, Neglasari, Selasa (19/11). 

BACA JUGA :  Pemkot Tangsel Kembali Salurkan Bantuan Pendidikan untuk 1000 Siswa Kurang Mampu

Lebih lanjut, Helmi mengatakan, dari hari ke hari pelaksanaan MBG terus mengalami progres yang lebih baik, evaluasi pun terus dilakukan untuk menyukseskan pelaksanaan MBG termasuk variasi menu yang disajikan.

“Ke depannya, kami akan lebih mempersiapkan waktu dengan lebih baik. Terkait menu, kami sudah menyediakan variasi menu baru yang kekinian, dan anak-anak sangat antusias mencobanya. Mudah-mudahan ini meningkatkan minat anak-anak untuk mengonsumsi makanan bergizi,” ujar Helmiati.  

Helmi, juga menambahkan, gramasinya sudah sesuai standar, begitu pula dengan tempat penyajiannya. Namun, edukasi kepada siswa menjadi fokus penting, terutama dalam mengenalkan makanan bergizi. 

“Tadi ada beberapa anak yang baru pertama kali mencoba buah tertentu. Jadi, ini juga tugas guru untuk terus mengedukasi anak-anak agar terbiasa makan makanan bergizi dan memahami manfaatnya untuk kesehatan mereka,” ucapnya. 

BACA JUGA :  Pembiasaan MBG di Kota Tangerang, Katering: Pentingnya Zonasi untuk Jaga Kualitas Makanan

Program MBG diharapkan, dapat berjalan penuh mulai Januari mendatang, dan hingga saat ini pelaksanaannya sudah memasuki bulan keempat. 

“Kami terus mengevaluasi pelaksanaan program ini agar semakin optimal,” imbuh Helmiati.  

Sementara itu, Kepala SDN Selapajang Jaya 1, Mevi Lusiana, juga mengapresiasi pelaksanaan program MBG di sekolahnya.

“Alhamdulillah, MBG hari ini berjalan lancar meskipun ada sedikit kendala. Kami siap berkolaborasi dan berkonsultasi dengan orang tua siswa untuk mendukung keberhasilan program ini,” katanya.  

Ia juga menekankan pentingnya Petunjuk Teknis (Juknis) dari pusat sebagai acuan pelaksanaan.

Program MBG merupakan salah satu upaya Pemkot Tangerang untuk memastikan anak-anak sekolah dasar mendapatkan asupan gizi yang cukup, yang akan mendukung tumbuh kembang mereka secara optimal.

BACA JUGA :  Kritik Tim Bayangan, Wakil Ketua DPR Menilai Mendikbudristek Tak Paham Tata Kelola Pendidikan Indonesia

“Pada dasarnya, kami siap melaksanakan program ini. Respon siswa hari ini sangat baik, mereka terlihat senang, dan kami optimis program ini akan mendukung kebutuhan gizi siswa, mencetak generasi yang sehat, cerdas, dan berkualitas untuk masa depan Kota Tangerang,” tutup Mevi.

Penulis: Andik ES
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights