Selain Cuci Tangan Sebelum Makan, Pembiasaan MBG Turut Edukasi Cuci Peralatan Makan

  • Bagikan
Pelaksanaan pembiasaan MBG di SD Negeri Benda, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Senin (21/10).

Tangerang- Pembiasaan Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Tangerang semakin membawa dampak baik bagi para siswa-siswi.

Demikian diungkapkan Koordinator Wilayah Pendidikan Kecamatan Benda, Akhmad Sayudin, usai meninjau proses pelaksanaan pembiasaan MBG di SD Negeri Benda, Kecamatan Benda.

“Alhamdulillah, secara keseluruhan berjalan dengan baik ya. Mulai dari pendistribusian dan juga dari makanannya sendiri juga anak-anak suka,” tutur Akhmad, usai peninjauan pembiasaan MBG, Senin, (21/10).

Harapannya, lanjut Akhmad, semoga nanti dapat berjalan terus dengan baik dan lancar seperti uji coba atau pembiasaan yang dilakukan hari ini.  

“Terlebih dampaknya juga sangat baik, tidak hanya untuk kesehatan tapi juga membawa kebiasaan-kebiasaan baik bagi para siswa-siswi,” imbuhnya.

BACA JUGA :  Hadiri Peringatan Hari Santri di Pondok Pesantren Ar-Rissalah, Dr. Nurdin: Jadi Teladan dan Terus Menebar Kebaikan

Di mana kebiasaan-kebiasaan baik melalui pembiasaan MBG tersebut, para siswa-siswi tak sekadar dididik untuk memilih menu makanan yang bergizi seimbang, tetapi juga dibiasakan untuk menjaga kebersihan baik sebelum maupun sesudah makan.

Salah satu guru di SDN Benda, Yayuk, mengungkapkan, murid-muridnya sudah terbiasa untuk mencuci tangan sebelum makan serta mencuci peralatan makan setelah selesai makan.

“Alhamdulillah, dengan MBG yang insya Allah akan berjalan rutin setiap hari ini, akan semakin membiasakan mereka untuk turut menjaga kebersihan tidak hanya kebersihan badannya, tetapi juga kebersihan peralatan-peralatan makannya, yang nantinya dapat juga ditularkan menjadi kebiasaan di rumah,” tukas Guru SD Kelas 4C tersebut.

Penulis: Andik ES
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights