Puluhan Penyu dan Lumba-lumba Mati Terdampar di Pantai Guatemala

  • Bagikan
Bangkai lumba-lumba yang ditemukan di pantai Guatemala (Handout CONAP/AFP)

GUATEMALA CITY- Puluhan penyu, lumba-lumba dan spesies laut lainnya ditemukan mati misterius di pantai Guatemala, tepatnya di tepi Samudra Pasifik. Kematian mendadak hewan-hewan laut ini tengah diselidiki lebih lanjut oleh otoritas setempat.

Seperti dilansir AFP, Jumat (24/6/2022), Dewan Nasional Area Dilindungi Guatemala menuturkan kepada AFP bahwa sebanyak 65 penyu, yang kebanyakan jenis Olive Ridley, dan 14 lumba-lumba ditemukan mati awal pekan ini.

Tidak disebutkan lebih lanjut di area mana tepatnya bangkai hewan-hewan laut itu ditemukan.

Dugaan penyebab kematian penyu dan lumba-lumba itu belum diketahui secara jelas.

Namun para pejabat pada Dewan Nasional Area Dilindungi Guatemala itu meyakini kematian hewan-hewan itu mungkin disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur selama beberapa hari terakhir, yang bisa membawa sejumlah material beracun dari daratan ke lautan.

BACA JUGA :  Dilanda Banjir Bandang, Warga Pakistan Khawatirkan DAM era Kolonial Inggris Jebol

Para penyelidik Guatemala juga menyelidiki apakah industri perikanan yang dikembangkan di lepas pantai turut memainkan peran dalam insiden ini.

Para pakar setempat akan ikut mempelajari bangkai hewan laut itu untuk mencari tahu penyebab kematian.

Sementara para pejabat setempat bersama dengan para relawan juga akan memeriksa apakah ada lebih banyak bangkai hewan laut yang ditemukan.(*)

Penulis: JhonEditor: Aini Fitri
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights