Polisi Jamin Keamanan dan Kenyamanan Umat Peringati Kenaikan Isa Al-Masih di Kota Tangerang

  • Bagikan

BANTEN – Personil Polres Metro Tangerang Kota menjaga ketat sejumlah gereja saat peringatan kenaikan Isa A-lmasih bagi umat Nasrani. Kamis (26/5/2022).

Kapolres Kombes Pol Zain Dwi Nugroho melakukan patroli ke sejumlah gereja yang ada di wilayah hukum polres metro Tangerang kota. Diantaranya Gereja Santa Maria Jalan Daan Mogot, Gereja Santa Bernadet kawasan Graharaya Pinang, Kota Tangerang, Banten.

Kata Zain, Pengamanan dilakukan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada warga yang melaksanakan peribadatan di gereja-gereja.

“Kehadiran kepolisian untuk memberikan kepastian dan menjamin keamanan serta kenyamanan saudara-saudara umat Nasrani. Kami cek semua mulai kesiapan anggota sterilisasi gedung, baik dari luar maupun dalam,” kata Zain di lokasi Gereja Bernandet.

BACA JUGA :  Denkav 4/SP Raih Binsat Terbaik Tingkat Detasemen Kavaleri TNI AD 2022

Dalam kesempatannya, Kapolres memberikan arahan kepada Personel Pengamanan di lokasi, untuk mewaspadai potensi gangguan Kamtibmas. Dia meminta anggotanya di lapangan selektif dalam pemeriksaan barang bawaan dan Kendaraan para jemaah yang datang ke Gereja.

“Pengamanan di gereja – gereja yang ada di Kota Tangerang kami lakukan secara terbuka dan tertutup, semua dilakukan polri untuk memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat dalam memperingati hari kenaikan Isa Al masih,” tutupnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights