Polisi Bekuk Tersangka Penganiyaan di Cafe TT Padang Galak Denpasar

  • Bagikan
Pelaku penganiyaan di Cafe TT Yosep Effendi (Foto: Dok.Humas Polsek Dentim)

DENPASAR –  Pria asal Jawa Timur bernama Yosep (35) berhasil diamankan pihak kepolisian karena telah menganiaya tiga orang pengunjung café TT di Jalan Padang Galak, Denpasar Timur, Bali yang terjadi pada Sabtu malam minggu (26/3) lampau

Kapolsek Denpasar Timur Kompol Tri Joko Widiyanto didampingi Kanit Reskrim Iptu Erick W Siagian mengungkapkan, pelaku melakukan aksi tersebut hanya karena bersenggolan dan adu mulut beberapa waktu lalu.

“Benar, kejadiannya di Cafe TT Jalan Padang Galak pada Sabtu malam. Setelah ada laporan besoknya, sekitar pukul 01.00 wita kita amankan pelaku,” ujar Kompol Tri Joko saat konfrensi pers, Senin (28/3).

Peristiwa Kejadian

Tri Joko menjelaskan, kejadian itu bermula saat korban yang bernama Budi (34) tengah bersama teman-temannya yang datang ke lokasi kejadian.

BACA JUGA :  Terlibat Pencurian Sepeda Motor, Anggota Polisi Ditangkap Polisi

Mereka saat itu datang untuk pesta minum-minuman beralkohol pada Sabtu 19 Maret 2022 sekitar pukul 19.00 wita.

Tak lama, sekitar pukul 22.00 wita ada keributan di dalam cafe, salah satu pengunjung kemudian mengeluarkan pisau dan melakukan pembacokan ke pengunjung lainnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights