Personel TNI se Garnizun Gianyar Laksanakan Karya Bakti di Area Pura Beji Samuan Tiga

  • Bagikan

GIANYAR – Dalam rangka sinergitas pembangunan Desa Bedulu Kecamatan Blahbatuh dan persiapan Upacara Pedudusan Agung di Pura Penataran Samuan Tiga, personel TNI se Garnizun Gianyar melaksanakan kegiatan Karya Bhakti, pada Jumat (18/3/2022).

Kegiatan pelaksanaan Karya Bhakti tersebut dihadiri oleh anggota Kodim 1616/Gianyar, Koramil 1616-04/Blahbatuh, 1 peleton anggota TNI dari Yonzipur 18/YKR, Babinsa Desa Bedulu Serka I Wayan Putra, Bhabinkamtibmas Desa Bedulu Aiptu I Wayan Suadnya, Perbekel Desa Bedulu dan Staf, dan masyarakat Desa Bedulu ± 50 orang.

Sebelum pelaksanaan karya bhakti Babinsa Desa Bedulu Serka I Wayan Putra, terlebih dahulu memberi himbauan dan edukasi kepada masyarakat yang mengikuti karya bhakti agar selalu memperhatikan prokes kesehatan.

BACA JUGA :  Ratusan Calon Komcad Diberikan Arahan dan Pembekalan di Makodim 1615/Lotim

Kegiatan karya bakti tersebut menyasar area sekitar Pura Penataran Samuan Tiga, juga area sungai sekitar Beji yang panjangnya sekitar 100 meter, dengan membersihkan sampah-sampah dan dikumpulkan untuk selanjutnya dibakar di tempat yang aman.

Penulis: Pendim 1616/GianyarEditor: Aly
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights