Pembiasaan MBG di Kota Tangerang Turut Edukasi Gizi dan Menabung Sejak Dini

  • Bagikan
Pelaksanaan MBG di SMPN 33 Kota Tangerang. 

Tangerang – Program Makan Bergizi Gratis atau MBG di Sekolah merupakan program nasional yang tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan gizi seimbang untuk anak-anak Indonesia, namun juga memberikan edukasi tentang pentingnya pola makan yang sehat. Seperti halnya pelaksanaan MBG di SMPN 33 Kota Tangerang. 

Menurut Kepala Sekolah SMPN 33, Widiyana Ramayanti, kegiatan MBG ini sangat dinantikan oleh para siswa, setelah sebelumnya diberikan edukasi soal MBG yang akan dilaksanakan. 

“Karena sebelumnya kami beri edukasi, apa saja yang akan diberikan, ada tahapan minum susu sebelum jam makan siang, dan edukasi terkait gizi seimbang yang akan didapat melalui MBG ini,” jelas Widiyana. 

BACA JUGA :  SATUPENA Ungkap Rekam Jejak, Karya dan Kehidupan Penyair Besar Sitor Situmorang

Selain edukasi kaitan gizi, lanjut Widiyana, pembiasaan MBG ini juga menambah wawasan baru kepada anak-anak soal menabung. Di mana uang saku yang biasanya digunakan untuk  membeli makanan, dapat disisihkan. 

“Dengan pembiasaan MBG, para siswa juga turut membiasakan diri menyisihkan uang sakunya karena makan siang sudah disediakan pihak sekolah.  Adapun pembiasaan makan bersama setiap satu minggu sekali yang sudah berjalan selama ini di sekolah dapat diteruskan dengan menu yang tentunya bergizi, seimbang,” tambahnya. 

Widiyana, berharap, program MBG ini dapat berjalan sesuai rencana, sehingga anak-anak generasi penerus bangsa mendapatkan pemenuhan gizi yang baik tidak hanya dari rumah tapi juga di sekolah. 

“Anak-anak sangat senang mendapat makan bergizi gratis, kami pun pihak sekolah turut senang dan tentunya mendukung program ini dapat dilaksanakan secara rutin ke depannya,” pungkas Kepala Sekolah SMPN 33 Kota Tangerang.

BACA JUGA :  Gelar Sosialisasi, Sekda Kota Tangerang: Pahami dan Perkuat Tata Kelola Jabatan Fungsional Guru
Penulis: Andik ES
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights