KASAD Bersama Peserta Apel Dansat, Melepas Tukik di Pantai Pandawa

  • Bagikan

Badung – Kepala Staf TNI AD (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., didampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisnohadi beserta seluruh Pejabat Utama (PJU) Mabesad dan para Pimpinan/Komandan Satuan jajaran TNI AD se Indonesia, melaksanakan kegiatan olahraga bersama, pada Jumat (26/4/2024) pagi.

Kegiatan olahraga bersama yang merupakan agenda hari kedua kegiatan Apel Komandan Satuan (AKS) Terpusat Tahun 2024 tersebut juga dirangkai dengan kegiatan pelepasan Tukik dan Burung, serta penanaman pohon di area Pantai Pandawa, Kuta Selatan, Badung, Bali.

Dalam keterangannya kepada media, Kasad Jenderal Maruli mengatakan bahwa kegiatan Apel Komandan Satuan dilaksanakan dengan tujuan menyamakan persepsi untuk meningkatkan profesionalisme Prajurit guna mewujudkan pertahanan yang tangguh menuju Indonesia maju.

BACA JUGA :  Sambut HUT Persit KCK ke 77, Persit Koorcab Rem 162 PD IX/Udayana Gelar Donor Darah

“Memang saat ini kita memilih lokasi di Bali, tujuannya adalah untuk menyamakan visi dan misi dengan pengarahan dan penekanan dari beberapa narasumber yang telah kita laksanakan kemarin, dan hari ini kita melaksanakan olahraga bersama yang dirangkai dengan beberapa kegiatan yang berhubungan dengan lingkungan atau alam,” ujar Kasad.

Lebih lanjut disampaikan Kasad, bahwa pihaknya sudah komit disetiap kegiatan TNI AD akan selalu berhubungan dengan alam, seperti pelepasan Tukik dan Burung, maupun Karya Bakti penanaman pohon, pembersihan jalan, sungai, pantai, bahkan gunung. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga keasrian dan ekosistem lingkungan.

“Saat ini yang paling banyak kita lakukan dan dominan adalah pembukaan lahan untuk ketahanan pangan di berbagai daerah. Kemudian ada juga Program TNI AD Manunggal Air yang sudah kita lakukan sebanyak 2.000 titik di seluruh Indonesia, dan tahun ini kita menargetkan sampai 1.000 titik tambahan untuk kesejahteraan rakyat Indonesia,” ungkap Jenderal Maruli.

BACA JUGA :  Audiensi Korps Menwa Bali di Kodam IX/Udayana, 4 Pilar Kebangsaan Dipandang Sangat Penting dan Strategis

Terkait dipilihnya Pantai Pandawa sebagai lokasi serangkaian kegiatan penutupan AKS, Kasad mengungkapkan bahwa dirinya telah beberapa kali mengunjungi Pantai Pandawa, terlebih saat menjabat sebagai Pangdam IX/Udayana. Diakuinya bahwa keindahan Pantai Pandawa memiliki daya tariknya sendiri untuk dikunjungi oleh para wisatawan.

“Saya sudah berulang kali ke Pantai Pandawa ini, tempatnya bagus, biar rekan-rekan dan para Komandan Satuan seluruh Indonesia ini juga bisa melihat keindahannya, karena banyak tempat-tempat yang mungkin belum pernah mereka kunjungi. Maka kita di sini sekaligus untuk memperkenalkan Pantai Pandawa ini supaya lebih dikenal orang banyak,” pungkas Kasad.

Kegiatan hari kedua Apel Komandan Satuan Terpusat tahun 2024 yang digelar di Bali secara resmi ditutup oleh Kasad. Para Pimpinan/Komandan Satuan yang hadir sebagai peserta dalam kegiatan tersebut diharapkan dapat merefleksikan komitmen TNI AD untuk terus meningkatkan kualitas dan kesiapan prajurit dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan. (Pendam IX/Udy)

BACA JUGA :  Pangdam Zamroni Hadiri Bali Regional Air and Space Power Forum 2024
Penulis: Pendam lX/UdyEditor: Sofi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights