Babinsa Semarapura Kangin Kawal Gelar karya Dan Pentas Seni TK Gema Santi

  • Bagikan

Klungkung – Di warnai dengan pagelaran berbagai tarian khas pulau dewata dan pameran kuliner, acara gelar karya dan pentas seni projek penguatan profil pelajar pancasila TK Negeri Gema Santi begitu meriah pagi ini.

Tidak itu saja, kemeriahan acara inipun terasa semakin lengkap saat Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta beserta Ibu juga turut hadir dalam acara yang diselenggarakan oleh TK Gema Santi tersebut, Rabu ( 28/12/22 ).

Kegiatan yang digelar di TK Gema Santi, lingkungan Sengguan, kelurahan Semarapura Kangin itupun tak luput dari perhatian Kodim Klungkung dengan menerjunkan Babinsa Semarapura Kangin Sertu Nyoman Suartana untuk terjun langsung mengawal dan mendampingi kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya Bupati I Nyoman Suwirta sangat mengaprisiasi kegiatan gelar karya dan pentas seni projek penguatan profil pelajar pancasila TK Gema Santi ini.

BACA JUGA :  TMMD Ke 116 Kodim 1607/Sumbawa di Desa Rhee Resmi Dimulai

Disamping sebagai ajang peningkatan kreatifitas, kegiatan ini merupakan wahana dalam mewujudkan anak-anak TK sebagai generasi yang santun dan inovatif serta tangguh dan berbudi pekerti luhur, “terangnya.

Dilokasi yang sama Sertu Nyoman mengatakan, disamping membantu pengamanan dan kelancaran acara, kehadirannya adalah bentuk sinergitas dan dukungan Babinsa terhadap instansi maupun kegiatan di wilayah binaannya.

Apresiasi dan respon positifpun di sampaikan Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen, S. Ag., M. Tr. (Han) saat ditemui terpisah. Menurutnya, kegiatan ini sangat positif dan inovatif.

Pembentukan karakter, inovasi dan kreatifitas memang harus dipupuk dan dikembangkan sejak dini melalui berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan daya pikir maupun kreasi anak-anak, “ujarnya.

BACA JUGA :  Babinsa Kodim 1611/Badung Turut Serta Dalam Penangkapan Buaya Yang Terdampar.

Perkembangan jaman dan kemajuan teknologi di era digital saat ini memang harus disingkapi dengan bijak demi mewujudkan dan mencetak generasi yang mampu menjawab tantangan zaman sekaligus menjunjung tinggi nilai-nilai budaya bangsa, “tuturnya.

Mari sebagai generasi yang lebih tua, kita tanamkan kepada generasi muda untuk berkreasi dan cinta terhadap seni, menumbuhkan kreatiifitas dan rasa percaya diri kepada anak-anak kita, “pungkasnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights