BANDARLAMPUNG- Ditinggal buka bersama (bukber), rumah warga Pinang Jaya, Kemiling, Bandarlampung dibobol maling. Akibatnya, emas hingga uang tunai milik korban raib.
Insiden pencurian ini terjadi pada Ahad (2/3/2023) sekira pukul 14.30 WIB, di rumah korban bernama Santi Baharudin.
Ketua RT 6, LK 1, Pinang Jaya, Kemiling, Bandarlampung, Suswati membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Awalnya, Suswati didatangi oleh korban yang melapor dan bercerita telah terjadi kemalingan.
Suswati menjelaskan, saat kejadian korban sedang pergi bersama keluarganya untuk buka bersama dan baru pulang malam hari setelah Isya.
“Iya, jadi pas mereka pulang, pintu rumah sudah rusak dan isi rumah acak-acakan,” kata Suswati, Selasa (4/4/2023).
Suswati mengungkapkan, dalam peristiwa pencurian itu, pelaku berhasil menggasak perhiasan seberat 25 gram dan uang tunai sebesar Rp7 juta.
“Yang hilang perhiasan cincin, gelang sekitar 25 gram, terus uang Rp7 juta,” kata dia.
Menurut Suswati, pelaku yang berjumlah dua orang itu sempat terekam CCTV. Satu pelaku beraksi menggasak rumah korban, sedangkan rekannya menunggu di luar mengawasi situasi sekitar.
“Dari CCTV, satu pelaku yang masuk berciri-ciri pakai masker dan baju warna biru. Rekannya nunggu di luar, tapi tidak terlihat jelas CCTV,” katanya.
Suswati mengatakan, usai beraksi pelaku kemudian merusak CCTV yang terpasang di rumah korban.
“Jadi setelah beraksi, pelaku merusak CCTV. Tapi rekaman sebelumnya masih ada,” katanya.
Akibat insiden tersebut, korban langsung melapor ke Mapolsek Kemiling dan telah dilakukan olah TKP. Sementara Kapolsek Kemiling Ipda Agus Heriyanto membenarkan pihaknya telah menerima laporan tersebut. Menurut Kapolsek, saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan.
“Iya sudah laporan, saat ini masih penyelidikan,” kata Agus.(*)