Penuhi Panggilan Penyidik Polri, Ini Pernyataan Sambo

  • Bagikan
Penuhi Panggilan Penyidik Polri, Ini Pernyataan Sambo (Foto: Ist)

JAKARTA – Ext Kadiv Propam Polri nonaktif Irjen Ferdy Sambo memenuhi panggilan penyidik Polri, Sambo tiba di Mabes Polri untuk memenuhi panggilan penyidik pada Kamis (4/8) sekira pukul 10.00 WIB.

Sambo memenuhi panggilan penyidik Polri yang keempat kalinya.

“Hari ini saya hadir memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri, pemeriksaan hari ini adalah yang keempat,” ujar Sambo.

Sabmo juga mengaku berbela sungkawa terhadap keluarga Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir korban yang meninggal dalam kasus polisi tembak polisi pada 8 Juli 2022.

“Demikian juga saya menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya Brigadir Yoshua, semoga keluarga diberikan kekuatan,” katanya.

Selain itu ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada institusi Polri

BACA JUGA :  Dukung Program Praja Raksaka Peduli Rakyat, Kodam IX/Udayana Terima Dukungan 800 Sak Semen dari PT. MKI

“Selanjutnya, saya juga ingin menyampaikan permohonan maaf kepada institusi terkait peristiwa yang terjadi di rumah dinas saya di Duren Tiga,” katanya.

Sambo juga menyinggung soal apa yang dilakukan oleh Brigadir J terhadap istrinya.

“Namun, semua itu terlepas dari apa yang telah dilakukan saudara Yoshua kepada istri dan keluarga saya,” katanya.

Ia meminta kepada seluruh pihak dan masyarakat untuk tidak memberikan asumsi terkait soal kasus ini.

“Selanjutnya, saya harapkan kepada seluruh pihak-pihak dan masyarakat untuk bersabar, tidak memberikan asumsi-persepsi yang menyebabkan simpang siurnya peristiwa di rumah dinas saya,” ujarnya.

“Saya mohon doa agar istri saya segera pulih dari trauma dan anak-anak saya juga bisa melewati kondisi ini,” imbunnya.

BACA JUGA :  Refleksi Akhir Tahun, Kodam IX/UDY Songsong 2025 dengan Semangat Pengabdian
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights